Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ian Fuady mengikuti Apel Gelar Pasukan persiapan menyambut kedatangan Presiden Republik Indonesia, Ir. H.Joko Widodo dalam rangka kunjungan kerja ke Provinsi Riau, di Halaman Kantor Gubernur Riau, Selasa (03/01/2023).
Hadir pada apel tersebut, Gubernur Riau Drs. Syamsuar, M.Si, Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal, Danlanal Dumai Kolonel Laut (P) Stanley Lekahena dan jajaran Forkopimda Prov Riau serta Personel TNI/Polri.
Pada kesempatan itu, Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung sebagai pengambil apel menyampaikan amanah dari Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan terkait tujuan pelaksanaan operasi pengamanan VVIP untuk menjamin keselamatan ke objek kunjungan.
Baca juga:
Jalin Komunikasi Kapolda Riau Kunjungi LAMR
|
“Tujuan dilaksanakankan operasi pengamanan VVIP adalah untuk menjamin keamaan, keselamatan, dan kenyamanan pribadi VVIP serta menjamin keamaan wilayah yang menjadi objek kunjungan VVIP setiap saat di mana pun berada, ” ucapnya.
Baca juga:
Muhammad Adil Deklarasi Menjadi Gubri
|
Dijelaskan dirinya, ancaman terhadap keselamatan Presiden Republik Indonesia itu merupakan sebuah ancaman untuk menjatuhkan kehormatan martabat dan kewibawaan pemerintah.
“Oleh karena itu untuk mengantisipasi berbagai potensi ancaman tersebut TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah bersama institusi terkait perlu menyelenggarakan operasi VVIP secara terpadu, ” pungkasnya.